SEJARAH

Desa Tanjung Baru Siap Luncurkan Layanan Administrasi Secara Online

Tanjung Baru merupakan salah satu desa yang ada di kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir, provinsi RiauIndonesia. Desa ini yang mayoritas penduduknya adalah Suku Banjar. Desa yang terletak dipesisir sungai ini rata-rata penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan. Didesa ini masih memakai hari ‘Pasar/Pekan’ yakni hari sabtu. Aula pasar desa yang berupa los serta sisi-sisi jalan akan dipenuhi oleh para pedagang dan warga yang datang dari pelosok-pelosok desa maupun warga Desa Tanjung Baru sendiri

Pada awalnya Desa Tanjung Baru  merupakan semak belukar atau hutan belantara,dan sebagian kecil ada beberapa titik persawahan atau ladang padi, serta sedikit kebun kelapa, desa Tanjung Baru  di kelilingi oleh sungai dan hutan.

Desa Tanjung Baru mulai berdiri pada tanggal 1952 melalui program pecahan keluarga atau pecahan kartu keluarga (KK) dan perpindahan penduduk dari pulau Sulawesi, pulau jawa dan pulau Kalimantan.

Nama Tanjung Baru  di ambil dari nama Tanjungan (bahasa banjar) yg artinya Tikungan atau Persimpangan. daerah asal nya semula Tanjung pasir, (sebrang tanjung baru) Karena perpindahan penduduk pada waktu itu, timbulah kesepakatan dari hasil musyawarah masyarakat untuk membuat sebuah nama desa baru yaitu Tanjung Baru,dan Dari hasil kesepakatan masyarakat pada saat itu juga terpilih lah seorang pemimpin Desa Tanjung Baru yang pertama yaitu bapak Mawi pada saat itulah Kepala Desa masih berstatus Wakil Parit pada Tahun 1952 sampai dengan Tahun 1955. Seiring waktu berjalan pada tahun 1955 berubahlah setatus Parit Tanjung Baru menjadi kenegerian dan dipimpin oleh seorang penghulu, dan pada tahun 1981 terbit peraturan PP dari kenegrian atau kepenghuluan berubah menjadi Desa. Sejak saat sebutan Kepala Negeri berubah menjadi Kepala Desa.

Demikian kelanjutan perkembangan sejarah Desa Tanjung Baru. Adapun pejabat Kepala Desa Tanjung Baru mulai berdiri sampai sekarang sebagai berikut :


Tahun 1952-1955 MAWI (WAKIL PARIT)
Tahun 1955-1959 ZAM-ZAM (PENGHULU)
Tahun 1959-1960 H.MIHAMMAD KANI (KEPALA DESA)
Tahun 1960-1969 HASYIM H.MUHAMMAD (KEPALA DESA)
Tahun 1969-1988 AHMAD QUSASI (KEPALA DESA)
Tahun 1988-1989 TAJUDDIN NOOR (Plt KEPALA DESA)
Tahun 1989-1993 TAJUDDIN NOOR (KEPALA DESA)
Tahun 1993-1994 MISBARDI (Plt KEPALA DESA)
Tahun 1994-1997 SALEH (KEPALA DESA)
Tahun 1997-1998 SUHAIMI (Plt KEPALA DESA)
Tahun 1998-2000 JAMIL (Plt KEPALA DESA)
Tahun 2000-2016 ARDIANSYAH (KEPALA DESA)
Tahun 2016-2017 HATTA (PJ KEPALA DESA)
Tahun 2017-2023 HELMI (KEPALA DESA)
Tahun 2023-2023 NURSALIM (Plt KEPALA DESA)
Tahun 2023-2023 MUHAMMAD ARJUN,S.E (Plt KEPALA DESA)

Potensi Desa

Potensi desa adalah segenap sumber daya alam dan sumber daya manusia yang dimiliki desa sebagai modal dasar yang perlu dikelola dan dikembangkan bagi kelangsungan dan perkembangan desa.

Profil Desa

Desa Tanjung Baru berada di kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, Indonesia. Desa Tanjung Baru merupakan desa yang berdiri pada tahun .....

Transparansi Desa

Infografis Pemasukan dan Pengeluaran Keuangan Desa.

Copyright © 2023 Website Resmi Desa Tanjung Baru